PERNYATAAN SIKAP DPW DAN DPC PBB SE JAWA TIMUR TERAKIT PILPRES 2019

SURABAYA – Dihari kedua Konsolidasi dan Pemantapan Caleg PBB se Jawa Timur, Ketua DPW dan DPC PBB Se Jawa Timur gelar Rapat Tertutup terkait putusan Pilpres 2019. Minggu (25/11/2018) di Ruang VIP Graha Bir Ali, Asrama Haji Sukolilo Surabaya.

Dihadiri 38 ketua DPC se Jawa Timur, Rapat tersebut menghasilkan putusan dalam naskah pernyataan yang ditandatangani fungsionaris DPW dan DPC se Jawa Timur.

Ketua DPW PBB Jatim Masduki menyampaikan DPW dan DPC se Jawa Timur Solid Mendukung langkah Ketua Umum Yusril Ihza Mahendra sebagai Lawyer Pasangan Capres No 01 Jokowi – Ma’ruf Amin.

“DPW dan DPC se Jawa Timur Memahami langkah Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra sebagai Pasangan Capres No 01 Jokowi – Ma’ruf Amin”. Tegas masduki dalam pembacaan naskah pernyataan sikap DPW dan DPC se Jawa Timur.

Masduki menambahkan, Sikap PBB Jawa Timur dalam menentukan dukungan Capres – Cawapres menyerahkan sepenuhnya kepada DPP

baik mendukung capres nomor urut 01, 02 atau netral sekalipun.

“Misal ya, DPP putuskan medukung Jokowi-Ma’ruf Amin kami siap menjalankan putusan itu, begitu juga ke Prabowo-Sandi, atau netral dan fokus pileg, Kami siap,” tegas Masduki.

Sebab, Kata Masduki, DPW dan DPC PBB Se-Jawa Timur menyadari bahwa kebijakan menentukan dukungan Capres-Cawapres adalah menjadi wewenang DPP Sesuai dengan UU Pemilu dan mekanisme i Internal PBB.

“Dukungan capres harus dilakukan oleh DPP,  bahwa DPP mendengar masukan baik dari Majelis Syura dan pengurus daerah itu sesuai denagn hasil keputusan Muktamar,” tegasnya  kembali.

Untuk itu, Masduki menyerukan kepada seluruh kader dan caleg PBB  untuk fokus pada Pemenangan Pemilihan Legislatif (Pileg) sesuai dengan arahan dari Ketua Umum. Seruan ini menurut Masduki berlaku keseluruh kader dan caleg PBB di seluruh Indonesia.

“Arahan Pak Yusril pada Konsolidasi dan Pemantapan caleg kemarin sudah sangat tegas ya, Fokus Pileg, Pemilu masih 5 bulan lagi, caleg harus menengkan dirinya bukan capres partai lain,” pungkas Masduki.(Red)

Simak Video Selengkapnya..

Exit mobile version